Apa yang bisa kita lakukan agar Si Kecil bisa tumbuh dan berkembang secara optimal? Tentunya dengan stimulasi yang tepat, Bunda. Stimulasi adalah aktivitas yang dilakukan untuk melatih atau merangsang kemampuan dasar Si Kecil agar ia tumbuh dan berkembang secara maksimal. Siapa saja yang bisa melakukan stimulasi? Aktivitas ini bisa dilakukan oleh tiap orang yang berinteraksi dengan Si Kecil, misalnya Bunda, Ayah, anggota keluarga lain, dan juga pengasuhnya.
Si Kecil perlu mendapat stimulasi rutin sejak dini dan dilakukan terus menerus pada tiap kesempatan. Jika ia tidak mendapatkan stimulasi yang dibutuhkan, maka Si Kecil rentan mengalami penyimpangan tumbuh kembang yang bisa mengakibatkan potensinya tidak tergali maksimal serta gangguan yang menetap hingga ia dewasa kelak.
Kemampuan dasar anak harus dilatih dengan stimulasi terarah dan mencakup semua aspek perkembangan di bawah ini:
Aspek ini berhubungan dengan kemampuan Si Kecil melakukan gerakan dan sikap tubuh yang melibatkan otot-otot besar seperti duduk dan berdiri.
Berhubungan dengan kemampuan Si Kecil melakukan gerakan yang melibatkan bagian-bagian tubuh tertentu dan dilakukan oleh otot-otot kecil, sehingga memerlukan koordinasi yang cermat seperti menjumput, menulis, dan lainnya.
Aspek yang berhubungan dengan kemampuan Si Kecil memberikan respons terhadap suara, berbicara, berkomunikasi serta mengikuti perintah.
Aspek yang berhubungan dengan kemampuan mandiri anak (makan sendiri, membereskan mainan setelah bermain), berpisah dengan Bunda atau pengasuhnya, bersosialisasi serta berinteraksi dengan lingkungannya.
Pada saat Bunda melakukan stimulasi pada Si Kecil, jangan lupa untuk memerhatikan beberapa prinsip dasar berikut, ya:
Dengan melakukan stimulasi, kecerdasan majemuk Si Kecil akan berkembang optimal. Untuk mengidentifikasi kecerdasan majemuk Si Kecil, Bunda dapat melakukannya di situs Morinaga Multiple Intelligence Play Plan. Bunda juga bisa mencari beragam aktivitas seru, bahkan mencetak halaman kegiatan kreatif, yang dapat dilakukan bersama Si Kecil di situs tersebut. Sudah siap, kan, bersenang-senang menghabiskan waktu
Konten Belum Tersedia
Mohon maaf, halaman untuk artikel Pentingnya Stimulasi Untuk Tumbuh Kembang Si Kecil
belum tersedia untuk bahasa inggris. Apakah Bunda dan Ayah ingin melihat artikel lainnya dengan kategori yang sama ?