Tumbuh Kembang

Panduan Lengkap Tumbuh Kembang Bayi Usia 0-12 Bulan

Morinaga Platinum - 18 Juli 2023

Perkembangan bayi usia 0-12 bulan merupakan fase yang sangat penting dalam kehidupan Si Kecil. Dalam rentang waktu ini, bayi akan mengalami berbagai tahapan tumbuh kembang yang menakjubkan. Dari mulai belajar mengangkat kepala, tersenyum, tertawa, hingga belajar berjalan, semua akan terjadi dalam satu tahun pertama ini.

Perkembangan Bayi Usia 0-4 Bulan

Pada usia 0-4 bulan, Si Kecil akan mulai mengembangkan berbagai kemampuan dasar. Salah satu perkembangan signifikan yang dapat Bunda saksikan adalah kemampuan Si Kecil dalam mengontrol gerakan kepalanya. Ia akan mulai mengangkat kepala hingga 90 derajat saat tengkurap. Selain itu, tangan mungil Si Kecil juga sudah mulai dapat digerakkan untuk menjangkau benda dan berusaha merenggutnya dengan kedua tangan. Matanya pun mampu mengikuti gerakan benda tersebut.

Perkembangan Bayi Usia 4-8 Bulan

Memasuki usia 4-8 bulan, Si Kecil sudah mampu duduk dengan tegak. Umumnya Si Kecil mampu duduk sempurna tergantung pada seberapa baik perkembangan motoriknya. Itulah kenapa perkembangan setiap anak bisa berbeda, salah satu alasannya karena faktor motorik ini. Ingin lebih dalam terkait penjelasan hal ini? Yuk, baca: Tanda anak siap belajar duduk.

Pada usia ini, Bunda dapat mulai mengajarkan Si Kecil bertepuk tangan dan menirukan suara-suara. Interaksi ini sangat penting untuk merangsang perkembangan otak Si Kecil.

Selain itu, masih banyak lagi perkembangan Si Kecil mulai dari kemampuan motorik, kognitif, dan sensorik. Untuk mengetahui selengkapnya, yuk baca: Panduan tumbuh kembang bayi usia 4-6

Perkembangan Bayi Usia 8-12 Bulan

Saat memasuki usia 8-12 bulan, Si Kecil sudah mulai bisa berdiri dan berjalan dengan bantuan. Ia juga sudah mulai bisa menunjuk sesuatu dengan jari telunjuknya dan memahami kosakata sederhana termasuk arti kata “tidak”. Pada usia ini, Si Kecil juga sudah bisa mengucapkan setidaknya 3 kata sederhana.

Menstimulasi Perkembangan Bayi

Untuk mendukung perkembangan optimal Si Kecil, Bunda perlu memberikan stimulasi yang tepat. Salah satu caranya adalah dengan berinteraksi langsung dengan Si Kecil, bukan dengan mengajaknya menonton televisi. Interaksi langsung dengan Si Kecil sangat penting untuk merangsang perkembangan otaknya.

Menghadapi Keterlambatan Pertumbuhan

Setiap anak memiliki tahapan uniknya masing-masing saat tumbuh dan berkembang. Jika Bunda merasa ada hal-hal yang tidak sewajarnya, Bunda dapat mengkonsultasikannya kepada dokter anak terdekat. Satu hal lagi yang tak kalah penting adalah mengetahui apa penyebab keterlambatan ini. Dengan mengetahui penyebabnya, tentu akan lebih mudah dalam menemukan solusinya. Ingin tahu lebih detail terkait hal ini? Yuk baca: Faktor yang mempengaruhi tumbuh kembang anak.

Perjalanan tumbuh kembang Si Kecil adalah momen yang sangat berharga. Nikmati setiap detiknya, Bunda. Selamat menikmati momen kebersamaan dengan Si Kecil.

Bunda, selama Si Kecil masih bayi ini, sedapat mungkin hindarkan kebiasaan mengajaknya menonton tv ya, Bunda. Sebab pada usia bayi ini, Si Kecil membutuhkan interaksi sebanyak mungkin untuk menstimulasi otaknya, padahal tv tidak dapat memberikan manfaat interaksi itu. Lihat yuk penjelasannya di sini: Apa yang Terjadi Ketika Anak Nonton TV Sejak Bayi?

 

Lihat Artikel Lainnya